SEREBELUM




Serebelum Burung Puyuh
Perbesaran 4x, 40x, 400x, dan 1000x


Diambil dari Serebelum Mus Musculus

Serebelum adalah otak kecil. Serebelum terdiri atas banyak lipatan yang disebut folium serebeli. Setiap folium serebeli terdiri atas substansia alba dan substansia grisea. Substansia alba merupakan medula serebelum, sedangkan substansia grisea merupakan korteks serebelum.



Setiap folium serebeli dibatasi oleh pia mater. Pia mater adalah lapisan paling dalam pada otak yang terdiri dari selaput tipis yang melekat pada korteks otak. Korteks serebelum atau substansia grisea terdiri atas tiga lapisan, yaitu lapisan molekular, lapisan sel Purkinje, dan lapisan granular.

Substansia alba di medula serebelum terdiri atas berkas akson. Lapisan yang mengelilingi substansia alba di medula adalah lapisan granular. Lapisan granular terdiri atas badan sel neuronal berbentuk bundar, berukuran sangat kecil, dan terususn rapat. Lapisan molekular luar terluar terdiri atas neuropil dengan sedikit neuron yang tersebar. Di antara lapisan granular dan lapisan molekular terdapat lapisan tunggal dengan badan sel neuronal besar yang disebut lapisan sel Purkinje yang aksonnya menembus lapisan granular menuju medula, sedangkan dendritnya berada pada lapisa molekular. Pewarnaan menggunakan Hematoxilin dan Eosin mengakibatkan akson dan dendrit tidak dapat terlihat.

Pada lapisan molekular terdapat sel basket. Sel basket adalah neuron yang terletak di otak kecil vertebrata.Sel basket merupakan interneuron multipolar. Sel basket memiliki dendrit dan akson yang sangat bercabang namun tidak terlihat dengan pewarnaan Hematoxilin dan Eosin.

Komentar